Terlihat Sumringah Anggota Linmas Senior Yang di Berikan Tiket Umroh Oleh Kapolres Cimahi
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com- Tampak Sumringah raut wajah anggota linmas senior yang di berangkatkan umroh oleh Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto, usai melaksanakan apel gelar pasukan operasi Lodaya 2025.
Anggota linmas senior salah satu adalah bapak Edy tata Sutarsimin (74), yang memiliki anak 6 dan cucu tiga ini tampak ceria dan bahagia pada saat di panggil Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto di depan para anggota lainnya yang mengikuti apel tersebut.
Edy Tata Sutarsimin selain menjadi anggota linmas aktif juga di KIC Cikalong sudah tiga tahun, ini sangat luar biasa di usia 74 tahun masih semangat dan terus memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat dalam hal menjaga keamanan, kata Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto, Kamis (20/03/2025).
Maka kata AKBP Tri, di bulan suci Ramadhan ini beliau saya berangkatkan ke Umroh ke tanah suci Mekkah ini merupakan keberkahan untuk bapak Edy Tata Sutarsimin yang mengabdikan dirinya untuk pemerintah dalam menjaga keamanan di wilayah sebagai anggota linmas,"ucapnya. (Rustandi)
Posting Komentar