Polsek Cimahi Selatan Kembali Lakukan Patroli Presisi Malam, Antisipasi Perang Sarung
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com- Dari mulai Mapolsek Cimahi Selatan, jalan Melong, jalan Raya Cibeureum, Jalan Industri,jalan Maharmatanegara, Bunderan Leuwigajah, jalan kerkof, jalan Cimindi, jalan kebon kopi dan jalan Melong anggota Polsek Cimahi Selatan kembali melakukan patroli presisi malam guna mencegah terjadinya perang Sarung di bulan Ramadhan, Minggu 09 Maret 2025 pukul 21,00 WIB.
Anggota Polsek Cimahi Selatan yang melaksanakan tugas dalam berpatroli sebagai berikut:
1. Aipda Ade suryana(Bawas)
2. Aipda Rokhimin
3. Aipda David
4. Bripka Rifki
Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto disampaikan oleh Kapolsek Cimahi Selatan AKP Yudhi Herianto menjelaskan bahwa, dalam melaksanakan tugasnya di sertai dialogis dengan Masyarakat menyampaikan terkait pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban diwilayah.
“Kegiatan Patroli yang dilakukan harapannya bisa mencegah timbulnya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di Bulan Suci Ramadhan, berusaha mencegah terjadinya perang sarung antara pemuda," ucapnya.
Patroli akan terus dilakukan secara rutin guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat selama bulan suci Ramadhan.
"Selama kegiatan berlangsung situasi wilayah hukum Polsek Cimahi Selatan aman dan kondusif tidak ada hal-hal yang menonjol," tandasnya. (Rustandi)
Posting Komentar