Polsek Cikalong Wetan : Patroli KRYD Siang Hari Tampung Kelurahan Masyarakat
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com- Dalam rangka mengantisipasi kejahatan jalanan dan Curas, Curat dan Curanmor (C3) siang hari di bulan Ramadhan anggota Polsek Cikalong Wetan melakukan KRYD patroli preventif pada hari kamis tanggal 13 Maret 2025 Pukul 11.30 Wib.
Adapun Rute dalam berpatroli yang di laksanakan anggota ,Aipda Rijal Wahyudi Bripka M.Yudas Ersyad, Bripka Rahmat dan Brigadir Hari Purnama di awali dari Mapolsek Cikalong Wetan, Desa Ciptagumati, Desa Cikalong,dan Pertigaan Cikalongwetan.
Tim patroli juga menyisir tempat keramaian masyarakat, Daerah rawan aksi Curat Curas Curanmor, Pasar,Ruko,Toko, Minimarket Indomaret Alfamart dan Perkantoran, Pemerintahan serta Perbankan.
Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto disampaikan oleh Kapolsek Cikalong Wetan AKP Deden Indrajaya menjelaskan, bahwa anggota Polsek Cikalong Wetan dalam patrolinya di sertai dengan melakukan dialogis terkait Kamtibmas kepada masyarakat.
"Adapun sasaran yang di kunjungi dalam berpatroli tiada lain seperti, Obvit keuangan Bank, ATM dan Swalayan, Tempat keramaian Masyarakat, kontrol mini market Indomart dan Alfamart, Pengontrolan ke Kantor Pemerintah, Perumahan, dan ke Daerah Rawan C3," ucapnya.
AKP Deden juga menghimbau, kepada orang tua agar selalu menjaga anak-anaknya apabila di malam hari anaknya belum pulang agar segara mencarinya jangan sampai terlibat dalam aksi perang sarung.
Kami Polsek Cikalong Wetan akan menindak tegas apabila ada yang melakukan perang sarung, dan berpesan kepada masyarakat Kecamatan Cikalong Wetan kalau melihat kejadian yang menonjol harap segera laporkan ke polisi Polsek Cikalong Wetan tandasnya. (Rustandi).
Posting Komentar