Patroli Presisi: Disertai Dialogis Bersama Masyarakat Wilayah Hukum Polsek Cimahi Selatan
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com-Lokasi jalanMelong,Jl. Raya Cibeureum, jln Industri Jl.Maharmatanegara, Jl Bunderan Leuwigajah,Jl kerkof, Jln Cimindi, Jl kebon kopi, dan Jl.Melong anggota Polsek Cimahi Selatan Aipda Rokhimin, Aipda David,Bripka Rifki menjadi pokus dalam melaksanakan patroli presisi pada hari Rabu tanggal 12 Maret 2025 pukul 09.00 Wib.
Patroli presisi disertai dialogis dengan masyarakat dan menyampaikan Edukasi Harkamtibmas C3 di wilayah hukum Polsek Cimahi Selatan.
Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto disampaikan oleh Kapolsek Cimahi Selatan AKP Yudhi Herianto menjelaskan, bahwa anggota Polsek Cimahi Selatan dalam patrolinya di sertai dengan melakukan dialogis terkait Kamtibmas kepada masyarakat.
"Adapun sasaran yang di kunjungi dalam berpatroli tiada lain seperti, Obvit keuangan Bank, ATM dan Swalayan, Tempat keramaian Masyarakat, kontrol mini market Indomart dan Alfamart, Pengontrolan ke Kantor Pemerintah, Perumahan, dan ke Daerah Rawan C3," ucapnya.
AKP Yudhi juga menghimbau, kepada orang tua agar selalu menjaga anak-anaknya apabila pukul 22,00 Wib, belum pulang agar segara mencarinya jangan sampai terlibat dalam aksi perang sarung.
Kami Polsek Cimahi Selatan akan menindak tegas apabila ada yang melakukan perang sarung, dan berpesan kepada masyarakat Kecamatan Cimahi Selatan kalau melihat kejadian yang menonjol harap segera laporkan ke polisi Polsek Cimahi Selatan tandasnya. (Rustandi).
Posting Komentar