Melalui Anggaran Dana Desa 2025 Tahap Kesatu, Pemdes Jatimulya Telah laksanakan pekerjaan Jalan Hotmix
Kab Majalengka-Suara Pakta, Com- Pemerintah Desa Jatimulya Kecamatan Kasokandel Kabupaten Majalengka Jawa Barat, kini telah membangun melalui anggaran alokasi Dana Desa (DD) Tahap kesatu tahun 2025.
Menurut kepala desa yang dipimpin oleh Kades Rosadi saat ditemui di ruang kerjanya mengatakan," Melalui DD Tahap kesatu tahun ini kami bersama pihak lembaga desa antara lain BPD LPM dan tokoh masyarakat telah mengalokasikan untuk fisik infrastruktur Penerapan rehab Jalan Hotmix meliputi salah satu diblok Jatisema Adapun jalan hotmix dengan volume : p =180 meter lebar 2,5 meter, waktu pengerjaan : 10 Hari Kalender, terbentuk Tim pelaksana kegiatan Desa Jatimulya ,”Ujar Rosadi, pada Selasa (11 /3/2025)
Masih kata Rosadi "Dalam Pekerjaan Hotmix kini alhamdulillah sudah mencapai 100 persen Beres, bahkan sebelum dimulai pekerjaan, kami bersama Tim Pengelola Kegiatan (TPK) menyiapkan segalanya guna memenuhi Standar Operasional Prosedur (SOP).
Diantaranya kami lakukan terlebih dahulu pemasangan papan nama informasi sebagai sarana Informasi terhadap masyarakat secara baik dan transparan.
Selain itu, Berkat turut serta peran serta masyarakat, sehingga pelaksanaan pekerjaan Hotmix bisa berjalan lancar sesuai harapan " Tutur Kades Rosadi
,"lanjut Kades Rosadi, Bahkan kami menyimak apresiasi masyarakat begitu antusias dan tak lupa mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Pusat, Provinsi, Kabupaten maupun Kecamatan, itu terbukti karena penyaluran bantuan melalui anggaran DD khususnya dapat sampai ke tingkat desa dan masyarakat bawah pun sangat merasakan kemanfaatannya,” pungkasnya.
Tio selaku ketua Tim Pelaksana Kegiatan ( TPK ), mengaku, pelaksanaan pembangunan jalan hotmix sudah sesuai speak ,sehingga dalam pelaksanaan tak terkendala dan berjalan dengan baik.
" Kami selaku ketua Tim TPK mengucapkan terimakasih banyak kepada Pemerintah desa Jatimulya yang telah memberikan tugas kepercayaan untuk mendampingi dalam proses pekerjaan hotmix jalan lingkungan desa sehingga sesuai dengan perencanaan awal, Alhamdulillah kini telah bisa berjalan dengan lancar tampa ada hambatan
“Sehingga waktu yang telah ditentukan kini jalan sudah bagus dan telah dirasakan manfaatnya oleh warga, khusus nya dilingkungan desa Jatimulya” Pungkasnya Tio ( TS)
Posting Komentar