Anggota Polsek Gununghalu Lakukan Gatur Pagi Untuk Mengurai Kemacetan
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com- Kehadiran personil Polri di lapangan memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan raya, dengan Penempatan personil Polri untuk melakukan pengaturan lalulintas di pagi hari merupakan wujud nyata dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang memulai aktivitas sehari-hari.
Seperti yang terlihat anggota Polsek Gununghalu pukul 06.00 WIB sedang melaksanakan tugasnya dengan melakukan pengaturan Lalulintas pada pagi hari, Jum'at 14 Maret 2025.
Petugas Polsek Gununghalu dalam melaksanakan Gatur pagi di setiap titik yang di anggap rawan kemacetan dan lakalantas, adalun lokasi tersebut,Jalan raya pertigaan Gununghalu, Jalan raya pertigaan Simpang Bunijaya, petugas yang melaksanakan patroli pagi, Bawas Aipda Cuncun Wardani, Kspkt Aipda H.Hardianto Maulana dan Bripka Andri Aryanto.
Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto disampaikan oleh Kapolsek Gununghalu AKP Endang Mulyana menyampaikan Kehadiran personil Polri di lapangan memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan pada pagi hari maupun di sore hari.
"Petugas kepolisian tampil di pagi hari untuk melaksanakan penjagaan, pengaturan, dan patroli di titik-titik jalan yang rawan macet atau kecelakaan lalu lintas,” ungkap Kapolsek.
Kegiatan pengaturan lalu lintas pagi ini merupakan bukti komitmen dan loyalitas pelayanan Kepolisian dalam menciptakan situasi lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar (kamseltibcarlantas).
"Tidak hanya itu AKP Endang menjelaskan, gatur pagi di sertai juga dengan menyampaikan pesan pesan kamtibmas Kepolisian kepada masyarakat agar selalu berhati-hati dalam menggunakan kendaraan di jalan raya dan patuhi rambu-rambu lalulintas.
Kami menghimbau kepada masyarakat wilayah hukum Polsek Gununghalu umunya kabupaten Bandung Barat dan kota Cimahi, dalam dalam berkendara mengutamakan keselamatan dalam berlalu lintas, serta lengkapi kelengkapan surat surat kendaraan bermotor dan jangan menggunakan knalpot brong.
"Lebih lanjut AKP Endang berpesan, bagi pengguna kendaraan roda dua diharapkan agar selalu memakai Helm yang standar, serta penggunaan kendaraan roda empat sabuk pengaman selalu di pasangkan, semua itu demi keselamatan dirinya sendiri selama dalam perjalanan," tandasnya.( Rustandi)
Posting Komentar