TP PKK Desa Sumpinghayu Gelar Rapat Konsultasi
Kab.Cilacap, Suara Pakta.Com - Balai desa Sumpinghayu pada hari ini ramai didatangi ibu -ibu se wilayah desa setempat, tiada lain mereka mendatangi pendapa balai desa untuk mengikuti kegiatan rapat konsultasi (rakon) TP PKK Desa Sumpinghayu kecamatan dayeuhluhur kabupaten Cilacap Jawa Tengah. Sabtu, (8/02-2025).
Kegiatan tersebut dihadiri tim penggerak PKK tingkat kecamatan, Babinsa, babinkamtibmas, kepala desa dan pengurus dan anggota TP PKK desa sumpinghayu.
Siti Rohmah Purnamasari, S.Pd selaku ketua TP PKK desa Sumpinghayu menyampaikan dalam sambutannya Alhamdulillah, pada kesempatan hari ini kita dapat bersilaturahmi di pendapa balai Desa Sumpinghayu. Kami ucapkan selamat datang dan kami haturkan terimakasih kepada ketua TP PKK kecamatan beserta anggota sudah berkenan hadir di rapat konsultasi PKK desa tahun 2024 yang dilaksanakan tahun 2025.
"Dengan komunikasi yang berkesinambungan semua kendala dan masalah pasti dapat terselesaikan dan tentunya kita terus menjalin kerjasama dan sama-sama bekerja untuk mencapai tujuan yg direncanakan dengan
konsisten dan selalu berinovasi melalui slogan kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas dan kerja ikhlas tim penggerak PKK desa dapat menjalankan tugas dan fungsi PKK konsisten supaya bisa memahami bagaimana mengelola gerakan PKK agar mampu melakukan fungsinya sebagai pemimpin dan menjadi figur atau panutan dimasyarakat, untuk itu mohon bimbingan dan arahan yang terbaik dari PKK kecamatan." Terangnya.
selain itu karena peran kita sebagai perempuan harus bisa juga memahami aspek pemberdayaan masyarakat, program sosial yang berat dan strateginya yang penuh tantangan untuk terjun bersosialisasi langsung dengan masyarakat, disisi lain kita PKK harus faham tupoksi berperan dimasyarakat memadukan gerak langkah dan program yang akan dilaksanakan tandasnya.
Lebih lanjut dikatakan dengan adanya komitmen dan tanggung jawab untuk membimbing dan mengarahkan sebagaimana mestinya, semoga doa dan harapan PKK Desa Sumpinghayu dapat mengemban amanah dan tanggungjawab serta mampu melaksanakan tugas dan fungsi apa yang direncanakan hari ini dapat tercapai seperti yang kita semua harapkan tutupnya. (Ben)
Posting Komentar