Sinergi Dalmas dan BPBD Evakuasi Pohon Tumbang di Alun-Alun Cimahi
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com- Personel Dalmas Polres Cimahi bersama BPBD Kota Cimahi bergerak cepat mengevakuasi pohon tumbang yang terjadi di Alun-Alun Cimahi pada Rabu (5/2/2025). Berkat kerja sama yang sigap, situasi dapat dikendalikan tanpa menimbulkan gangguan berarti bagi masyarakat sekitar.
Kejadian ini sempat menarik perhatian warga yang sedang beraktivitas di sekitar alun-alun. Namun, dengan koordinasi yang baik antara personel Dalmas dan BPBD, proses evakuasi berjalan dengan lancar dan cepat, sehingga area kembali aman untuk digunakan oleh masyarakat.
Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto mengapresiasi kinerja personel di lapangan dan menegaskan pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana alam, termasuk kejadian pohon tumbang yang dapat membahayakan warga.
"Kami selalu siap bekerja sama dengan berbagai pihak untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat. Kami juga mengimbau warga agar lebih waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang bisa menyebabkan kejadian serupa," ujar salah satu petugas di lokasi.
Setelah proses evakuasi selesai, kondisi di Alun-Alun Cimahi kembali normal, dan aktivitas masyarakat dapat berlangsung seperti biasa. Tidak ada laporan korban jiwa maupun kerusakan fasilitas umum dalam kejadian ini.(Rustandi)
Posting Komentar