SD 1,4 dan 5 Gelar Peringatan Isro Mi'raj Nabi Muhammad Saw Dan Sunatan Massal
Kota Cimahi, Suara Pakta.com- Sekolah Dasar (SD) Cimindi 5 Kota Cimahi menggelar Isro Mi'raj Nabi Muhammad Saw sekaligus mengadakan sunatan massal bagi murid yang kurang mampu, hari Kamis (20/02/2025).
Kepala Sekolah SD Cimindi 5 Emi Asrini menyampaikan, kegiatan Isro Mi'raj yang di selenggarakan oleh SD Cimindi 5 Gabugan dengan SD 1,4 dan 5 atau di katakan satu kompleks.
"Ia menjelaskan bahwa murid yang di sunat massal semuanya ada 14 orang baik yang di dalam maupun yang di luar sekolah bagi siswa yang kurang mampu. Adapun yang hadir dalam peringatan Isro mi'raj nabi Muhammad semua murid hadir bersama para orangtuanya masing-masing yang kami undan,"terangnya.
Saat di singgung terkait dengan kasus bullying di SD Cimindi 5 Emi tegaskan, selama ini di SD Cimindi 5 tidak pernah bullying, tegasnya.
"Alhamdulillah selama ini murid yang di SD Cimindi 5 yang namanya pembelian kepada temannya tidak ada sama sekali, sambung Emi.
Harapan saya dengan peringatan Isro mi'raj nabi Muhammad Saw anak-anak SD Cimindi 5 akan lebih disiplin, taat dalam beribadah.
"Saya berpesan kepada seluruh orang tua murid mari kita sama-sama untuk mendidik anak-anak kita, karena apabila seorang anak sudah pulang dari sekolah berarti tanggung jawab orang nya. Mari kita didik anak-anak kita agar lebih baik lagi jauh dari pergaulan-pergaulan yang kita tidak inginkan," tandasnya. (Rustandi)
Posting Komentar