Polsek Cimahi Selatan Laksanakan Patroli Presisi Pada Malam hari, Antisipasi Terjadinya Kejahatan Jalanan
Kota Cimahi, Suara Pakta.com- Anggota Samapta Polsek Cimahi Selatan melaksanakan kegiatan Patroli Presisi pada Minggu malam tanggal 9 Februari 2025 pukul 21.00 WIB wilayah hukumnya. Kegiatan ini melibatkan patroli dialogis dan penyampaian imbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dengan tujuan menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Patroli ini menyasar beberapa lokasi strategis di wilayah Kecamatan Cimahi Selatan di antaranya: tempat keramaian Masyarakat, pertokoan dan Minimarket, Patroli ke tempat Perum, Perbankan dan ATM, ke tempat pemukiman warga Rawan Gangguan Kamtibmas.
Dalam patroli ini melibatkan komunikasi dialogis dengan masyarakat yang masih beraktivitas di malam hari. Anggota patroli mencari informasi terkait potensi gangguan keamanan sambil menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas.
Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto disampaikan oleh Kapolsek Cimahi Selatan AKP Yudhi Herianto menegaskan, Patroli presisi bertujuan untuk menciptakan kondisi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Cimahi Selatan umumnya Kota Cimahi serta meningkatkan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat di malam hari.Mencegah bertemunya faktor niat dan kesempatan yang dapat memicu tindak kriminalitas.
"Kegiatan berjalan lancar dengan situasi wilayah hukum Polsek Cimahi Selatan yang terpantau aman dan terkendali. Kehadiran polisi berseragam di tengah masyarakat memberikan rasa tentram dan mencegah terjadinya gangguan keamanan.
Dengan kegiatan ini, Polsek Cimahi Selatan berharap dapat terus memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat serta mewujudkan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Cimahi Selatan umumnya Kota Cimahi," tutupnya. (Rustandi)
Posting Komentar