Kapolsek Bersama Danramil Cikalong Wetan Bersilaturahmi Dengan Forkopimcam
Kegiatan tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara TNI - Polri, Pemerintahan dengan unsur masyarakat, dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilkum Polsek Cikalong Wetan Polres Cimahi.
Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto disampaikan Kapolsek Cikalong wetan AKP Deden Indrajaya berharap, kegiatan ini dapat memperkuat semangat persatuan untuk membangun keamanan dan ketertiban di masyarakat.
"Dengan bersilaturahmi ini bisa menciptakan harmonis antara TNI Polri untuk terus menjaga komunikasi dan kerja sama demi mewujudkan stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek Cikalong Wetan," ucapnya. (Rustandi)
Tampak hadir pula, sekcam Cikalong Wetan Yudi, Ketua MUI Kec. Cikalongwetan Ustad Sobur, Ketua KUA Kec. Cikalong wetan, Ketua Apedesi Cikalongwetan Endang Rusmana, Para Kepala Desa sekec. Cikalong Wetan, Ketua BPD sekecamatan Cikalongwetan, Perwakilan PT. Nyalindung Ibu Ningsih, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda,Ormas/ LSM, Para Kanit, Kasium, SPKT Polsek Cikalongwetan Personel Polsek Cikalongwetan, Personel Koramil Cikalongwetan, Linmas & KIC Cikalongwetan, Ketua Karangtaruna Kec. Cikalongwetan, Komunitas Motor XTC, Bgiges & Moonreker Cikalongwetan dan tamu undangan lainnya.
Posting Komentar