Antisipasi Kriminalitas : Polsek Cipeundeuy Lakukan Patrol Presisi
Kab. Bandung Barat, Suara Pakta.Com -Anggota Patroli Sat Samapta Polsek Cipeundeuy melaksanakan patroli sebagai antisipasi Cipta Kondisi Kamtibmas.Ini adalah wujud nyata Kehadiran Polisi pada saat masyarakat untuk terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Giat Patroli presisi di lakukan pada hari Sabtu tanggal 08 Februari 2025.
Dengan pelaksanaan patroli di mulai dari Polsek Cipeundeuy Ptg Pasar Cipeundeuy, Ptg Portal Desa Ciharashas, BPWC Cirata Ds. Ciroyom di Wilayah Hukum Polsek Cipeundeuy, menurunkan 3 anggota Iptu Supriadi, Aiptu Bambang, Bripka Asep. R dari pukul 09,00 Wib.
Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto melalui Kapolsek Cipeundeuy AKP Suandi menegaskan bahwa anggota patroli juga melaksanakan Patroli Dialogis sekaligus menghimbau warga masyarakat yang melaksanakan aktivitas agar tetap waspada.
"Selain itu petugas Polsek Cipendeuy juga menyisir pusat perbelanjaan Alfamart dan Indomart guna antisipasi C3, Kejahatan Jalanan, Pusat di Wilayah Hukum Polsek Cipeundeuy," ucap AKP Suandi.
Dengan adanya anggota Samapta melaksanakan Patroli dialogis dan Antisipasi kejahatan lainnya bisa mengurangi angka kriminalitas serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polsek Cipeundeuy.
"Pelaksanaan patroli yang lebih peduli dan komunikatif diterapkan oleh Petugas Patroli Samapta Polsek Cipeundeuy saat menyapa warga sehingga masyarakat merasa bangga, aman dan nyaman atas hadirnya polisi disekitar masyarakat," pungkasnya. (Rustandi)
Posting Komentar