Forkopimcam: Jaga Sinergitas Dan Soliditas Pasca Pilkada 2024 Di Wilayah Kecamatan Cimahi Selatan
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com - Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Cimahi Selatan menggelar apel gabungan pasca pilkada serentak tahun 2024, langkah menjaga sinergitas dan soliditas pasca Pilkada 2024. Semua pihak berkomitmen untuk tetap menjalin kerja sama demi menciptakan stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Cimahi Selatan, Selasa (03/12/2024).
Apel gabungan di pimpin oleh Camat Cimahi Selatan Cepi Rustiawan, Polsek Cimahi Selatan AKP Yudhi Herianto dan Danramil 0809/Cimahi Tengah Arm Momon Sudirman.
Dalam pelaksanaan pemilu Pilkada tahun 2024 di Kecamatan Cimahi Selatan berjalan dengan aman, lancar, damai dan kondusif,
tugas ASN, THL yang ada di Kecamatan Cimahi Selatan, bahwa pada saat ini kalangan masyarakat ada yang gembira dan tidak gembira.
"Masyarakat yang merasa gembira karena Calon yang di pilih nya unggul sebaliknya yang tidak merasa bahagia karena calon yang di pilih tidak unggul, ini menjadi tugas kita semua sebagai aparat pemerintah untuk melakukan rekonsiliasi satukan kembali masyarakat Kota Cimahi," ucap Cepi.
Lebih lanjut Cepi, Wali Kota Cimahi yang terpilih adalah orang baik orang yang bisa membawa kata Cimahi lebih baik kita yakin kepada pemimpin kita terpilih karena itu pilihan masyarakat.
"Partisipasi masyarakat di dalam melaksanakan pemilu pada tahun 2024 ini di Cimahi Selatan presentase sekitar 73% lebih rendah dibandingkan dengan pemilihan legislatif dan presiden dan wakil presiden. Namun demikian menurut Cepi,ini menjadi bahan kita untuk evaluasi dengan pihak KPU kita akan diskusi karena kita kurangnya sosialisasi kepada masyarakat sehingga masyarakat di Kecamatan Cimahi Selatan banyak yang tidak memilih, terangnya.
Dalam kesempatan tersebut Camat Cimahi Selatan mengingatkan beberapa bulan lagi akan menghadapi program Musrembang yang harus menjadi program unggulan yaitu program penanganan stunting.
"Untuk mempersiapkan generasi Emas 2045 generasi yang siap untuk mengahadapi tantangan dengan generasi yang sehat generasi tanpa stunting.
Saya berharap di Kota Cimahi khususnya di Kecamatan Cimahi Selatan menjadi zero New Stunting 2025-2026 tidak ada lagi yang namanya stunting baru.
"Selain itu kata camat yang menjadi prioritas yaitu penanganan kemiskinan ekstrim," pungkas Cepi. (Rustandi)
Posting Komentar