Sekda Kota Cimahi Budi Raharja: SMAB Harus Rutin Dilakukan Di Setiap Sekolah
Kota Cimahi, Suara Pakta, Com - Ratusan siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 3 Cimahi menyambut kedatangan PJ Sekertaris Daerah (Sekda) Budi Raharja dengan penuh semangat dan bahagia, Kamis (14/11/2024).
Kedatangan PJ Sekda Kota Cimahi Budi Raharja ke SMP Negeri 3 Cimahi untuk menutup kegiatan Simulasi Madrasah Aman Bencana (SMAB) mengusung tema" Kenali Ancamannya Siapkan Strateginya Kurangi Risikonya".
Saat di wawancara awak media PJ Sekda Kota Cimahi Budi Raharja menyampaikan, Sekolah Aman Bencana untuk memastikan lingkungan di sekolah- sekolah siap dalam mengahadapi bencana dan mampu melindungi siswa-siswi serta guru.
"SMAB bertujuan untuk mengurangi risiko dan dampak dari bencana di lingkungan di sekitarnya karena mengingat tingginya bencana alam seperti gempa bumi dan banjir.
Kegiatan SAMB ini perlu di lakukan di setiap sekolah-sekolah yang ada di Kota Cimahi yang di inisiasi oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cimahi.
"Ia juga menjelaskan selama tiga hari semua siswa-siswi di berikan pemahaman dan pelatihan bagaimana cara mengatasi dan menanggulangi pada saat bencana itu terjadi di sekolah, ucap Budi.
Saat ini sasarannya yang kami lakukan kepada seluruh siswa-siswi sekolah.
"Harapan saya, simulasi bencana di lakukan secara rutin ke setiap sekolah-sekolah supaya terbiasa ketika menghadapi bencana yang sesungguhnya," pungkas Budi. (Rustandi)
Posting Komentar