Dicky Saromi : Apresiasi DP3AP2KB Mendukung Program Presiden RI Makan Bergizi Gratis
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Cimahi mengadakan kegiatan pelatihan teknis tim percepatan penurunan stunting (TPPS) tingkat Kota Cimahi di ballroom Gedung MPP Jln.Aruman, Selasa (19/11/2024).
Acara di buka secara langsung oleh Pj.Wali Kota Cimahi Dr Ir H. Dicky Saromi M.Sc, dalam sambutannya Dicky mengatakan bahwa stunting masih menjadi masalah yang dipandang perlu menjadi prioritas di Kota Cimahi.
"Kita berharap semoga seluruh peserta pelatihan bisa memanfaatkan program pelatihan ini, agar nantinya bisa di implementasikan di masyarakat," terangnya.
Dicky juga menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada DP3AP2KB Kota Cimahi yang telah berkomitmen untuk terus berupaya menurunkan angka stunting di Kota Cimahi.
Lebih lanjut, Dicky juga menyampaikan bahwa pemberian makan bergizi dan gratis dari pemerintahan Presiden RI Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka harus didukung oleh semua pihak.
"Kita harus mendukung peningkatan program perbaikan gizi untuk anak - anak kita yang dicanangkan oleh pemerintahan.
Program ini harus dioptimalkan agar anak-anak kita tidak terkena stunting,” tambahnya.
Sementara itu Kepala Dinas DP3AP2KB Kota Cimahi dr. Fitriani Manan, MKM kepada awak media mengatakan bahwa kegiatan dilaksanakan selama satu hari dan diikuti oleh 100 peserta.
"Kegiatan sosialisasi pelatihan teknis tim percepatan penurunan stunting di ikuti oleh 100 peserta dari tingkat kelurahan dan kecamatan," jelasnya.
Lebih lanjut dr.Fitriani menyampaikan bahwa tujuan diadakannya kegiatan Pelatihan TPPS tingkat Kota Cimahi adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan Fasilitator tingkat Kecamatan dan kelurahan dalam memfasilitasi TPPS, sehingga dapat memberikan pelayanan program percepatan penurunan stunting yang optimal sesuai standard.
"TPPS dibentuk untuk mendukung pelaksanaan Strategi Nasional Percepatan Penurunan Stunting," tambahnya.
Pantauan media ini, acara dihadiri oleh seluruh camat dan lurah se Kota Cimahi.(Rustandi)
Posting Komentar