Sosialisasi Modernisasi Pengelolaan Digital Arsip Dinamis di Cimahi Utara
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com – Pemerintah Kecamatan Cimahi Utara menggelar Sosialisasi Modernisasi Pengelolaan Digital Arsip Dinamis, yang diadakan pada Jumat (23/8/2024) di Aula Lantai 1 Kecamatan Cimahi Utara. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan pengelolaan arsip secara digital kepada masyarakat dan para pegawai di lingkungan kecamatan.
Acara ini dibuka langsung oleh Sekretaris Kecamatan Cimahi Utara, Yuyus Supriatna, S.A.P., M.M., yang juga merupakan peserta Diklat Pelatihan Kepemimpinan Administrator. Dalam sambutannya, Yuyus menekankan pentingnya modernisasi arsip untuk efisiensi dan keberlanjutan pelayanan publik.
"Dengan tersampaikannya materi tentang pengelolaan arsip digital, saya berharap seluruh masyarakat dan pegawai bisa lebih memahami serta memanfaatkan teknologi ini untuk kemudahan akses arsip yang mereka butuhkan," ujar Yuyus.
Modernisasi pengelolaan arsip dinamis ini memungkinkan masyarakat dan pegawai untuk mengakses berbagai arsip melalui website yang disediakan. Yuyus juga menjelaskan bahwa inovasi ini tidak hanya mencegah kerusakan fisik pada berkas, tetapi juga memastikan arsip tetap terjaga sepanjang waktu.
Namun, Yuyus menambahkan bahwa tidak semua arsip dapat dipublikasikan secara terbuka. "Ada arsip yang dikecualikan dari publikasi umum. Untuk itu, jika ada kebutuhan tertentu terkait arsip tersebut, masyarakat bisa menghubungi pegawai yang bertanggung jawab," jelasnya.
Dengan adanya digitalisasi arsip, pemerintah Kecamatan Cimahi Utara berharap pelayanan publik menjadi lebih efektif dan efisien, sekaligus menjaga kualitas dokumentasi yang lebih aman dan terorganisir.***
Posting Komentar