Pasangan Ngatiyana Dan Aditya Resmi Mendaptarkan Ke KPU Cimahi Di Pilkada 2024
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com - Pada siang hari ini kami, Ngatiyana dengan Adithya Yudhistira telah mendaftarkan diri ke kpu kota cimahi, dalam rangka mencalonkan kembali sebagai wali kota dan wakil wali kota cimahi, Kamis (29/082024).
Letkol ( prun) Ngatiyana mengatakan Alhamdulillah proses pendaftaran dengan lancar, aman, dan tertib. Dan persyaratan sudah lengkap.
"Kami tegas kan dan sudah tidak di ragukan lagi, saya pernah menjalani ini selama 5 tahun jangan diragukan lagi bahwa saya akan melaksanakan tugas sesuai aturan dan normatif. Untuk menghindari korupsi yang ada di kota cimahi, sehingga kita tetap menjaga nama baik kota cimahi," tegas Ngatiyana.
Saya berpasangan dengan Adithya yang usia nya masih 33 tahun, karena saya punya ide dan pemikiran, kepemimpinan kota cimahi khususnya bukan harus yang sudah tua. Tetapi dengan adanya ini kami pilih generasi muda sebagai generasi penerus,"
"Ngatiyana melanjutkan, anak-anak muda harus siap untuk menjadi seorang pemimpin. Baik itu kepala daerah atau yang lain-lain. Untuk proses pemenangan, Ngatiyana menegaskan tidak akan menyampaikan, namun ia menyatakan akan melaksanakan aturan dari kpu dan bawaslu jangan sampai kita melanggar aturan," kata Ngatiyana.
Berdasarkan pengalaman 5 tahunnya, mengibaratkan sebagai sebuah pelajaran, sehingga untuk kedepannya, ia menegaskan segala kelemahan dan kekurangan sebelumnya bisa dilakukan lebih baik lagi.
Terkait kegiatan setelah pendaftaran, ngatiyana menerangkan pihaknya tetap mengikuti aturan dari kpu dan bawaslu.
"Kalau memang saya turun ke masyarakat, apakah melanggar atau tidak kami tidak mau melanggar aturan yabg telah dibuat,"
Ia melanjutkan, untuk kegiatan kemasyarakatan tetap bisa dilakukan karena namanya silaturahmi.
"Saya beserta Adithya, pasangan calon wali kota dan wakil wali kota cimahi, yang diusung oleh partai Gerindra, PKB, PPP, juga dari Perindo, PSI, PKN. Kita berkomitmen, mari kita melaksanakan pesta demokrasi ini dengan aman, nyaman, dan tentram,"
Ngatiyana juga menegaskan, untuk menjaga persatuan dan kesatuan diantara masyarakat kota cimahi.
"Jangan terpecah belah, jangan sikut-sikutan karena ini sebuah pesta demokrasi yang harus tetap terjaga kebersamaan dan kerukunan kita bersama," harapnya.
Sementara Adhitya Yudhistira menambahkan, mengenai strategi membangun kota cimahi ke depan, saya mengikuti visi misi yang sudah dibuat dan ditetapkan oleh partai koalisi.
"Disini saya hanya mensupport, kami berdua supaya seiring sejalan membangun cimahi lebih baik dan lebih maju lagi," kata Adithya.( Rustandi)
Posting Komentar