Lomba Hias Di Tampilkan Dalam HUT RI Ke 79 Tingkat Kelurahan Utama
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com - Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 79 Tahun 2024, kelurahan Utama menyelenggarakan berbagai perlombaan seperti lomba makan kerupuk, senam kreasi, membuat karedok dan merias wajah, berlangsung di depan kantor RW 16, Minggu ( 25 /08/2024).
Antusiasme masyarakat kelurahan utama dalam memeriahkan HUT RI ke 79 sangat luar biasa berkumpul di depan kantor RW 16 menyaksikan langsung perlombaan yang di gelar oleh kelurahan Utama.
Kelurahan Utama dalam memeriahkan HUT RI ke 79 menggelar berbagai perlombaan untuk memeriahkan suasana. Beberapa lomba yang akan digelar antara lain tenis meja, catur, dan Mobile Legends. Perlombaan Mobile Legends diadakan khusus untuk kaum muda sebagai wadah untuk menyalurkan bakat dan energi mereka.
"Selian itu juga di hari puncak HUT RI ini melaksanakan lomba seperti lomba makan kerupuk, senam kreasi, membuat karedok dan merias wajah, berlangsung di depan kantor RW 16.
Ia juga tekankan untuk lomba senam wanita melibatkan seluruh perwakilan RW di Kelurahan Utama. Panitia berharap dengan adanya berbagai kegiatan ini, masyarakat dapat merasakan semangat kemerdekaan dengan penuh kegembiraan dan kebersamaan.
"Masih kata Agus, untuk lomba hias di ikuti oleh semua ketua RW apabila di wakilkan maka nilai tersebut bisa berkurang, maka saya harap lomba hias ini bisa di ikuti oleh ketua RW masing-masing.
Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat kelurahan utama yang telah ikut berpartisipasi untuk mengikuti semua perlombaan yang di gelar oleh kelurahan Utama, ungkap Lurah Utama.
"Kegiatan ini tidak akan bisa berjalan dengan lancar kalau tidak ada dukungan dari berbagai elemen seperti, Ketua RW dan RT, PKK kelurahan dan PKK RW, karang taruna, dan seluruh yang terlibat," tandasnya. ( Rustandi)
Posting Komentar