Dicky Saromi: Bazar Meriah Ruang Interaktif bagi Masyarakat, Akses Terhadap Produck Komoditi
Kota Cimahi- Suara Pakta.com- Pemkot Cimahi melalui Disdagkoperin menggelar bazar meriah di halaman kelurahan Cibeber kecamatan Cimahi Selatan, Kamis (04/07/2024).
Kegiatan bazar tersebut di tinjau langsung oleh PJ Wali Kota Cimahi Dicky Saromi di dampingi Kepala Bidang Disdagkoperin Cimahi Wawan, sekretaris Camat Cimahi Selatan Cepi Rustiawan, Lurah Cibeber Bambang Wahyu Purwanto.
Bazaar meriah yang sudah di laksanakan oleh Disdagkoperin di 15 kelurahan, semua diminati oleh masyarakat yang belanja, seperti, Minyak Goreng, Beras, Sayuran, termasuk produk UMKM dan sebagainya, kata PJ Wali Kota Dicky Saromi saat di wawancara.
"Menurut Dicky, Bazar meriah ini merupakan ruang interaktif bagi masyarakat dan menjadi akses bagi masyarakat terhadap produk komoditi yang di butuhkan dengan harga murah dan wajar sehingga dapat mengurangi beban untuk belanja dan pengeluarannya dan lebih jauh lagi untuk pengendalian inflasi, Ucapnya.
Masih kata Dicky, selain itu memberikan ruang bagi para UMKM untuk memasarkan dan mengenalkan hasil produknya pada masyarakat sekitar dan luar.
Saya mengapresiasi pada Disdagkoperin , Camat Cimahi Selatan juga Lurah Cibeber, yang telah melaksanakan ini semua. Dan berharap masyarakat bahagia khususnya bagi masyarakat Cibeber, ujar Dicky.
Lurah Cibeber Bambang Wahyudi Purwanto menyambut baik kegiatan Bazaar yang di gagas oleh Disdagkoperin, salah satu upaya untuk mencapai stabilitas ekonomi masyarakat kelurahan Cibeber.
"Selian toko modern yang ada di Bazaar ini kami juga melibatkan UMKM termasuk produk unggulan Cibeber, Alhamdulillah dari UMKM banyak yang membeli. Mudah-mudahan Indomaret dan Alfamart bisa memberikan harga promo dengan harga yang lebih murah, ucap Bambang.
Menurut Bambang, UMKM kelurahan Cibeber di tahun 2024 sangat luar biasa dalam keterlibatannya di program One Produck One RW (Opor),
"Harapan saya UMKM kelurahan Cibeber terus berkembang melalui ling jaringan bisa interaksi terkait UMKM sehingga jaringan ekonomi masyarakat bisa meluas," tutup Bambang.( Rustandi)
Posting Komentar