Tim Donor UTD RSUD Cibabat: "Donor Darah, Kegiatan Rutin dengan Pengawasan Ketat
Kota Cimahi- Suara Pakta.com- Dalam rangka menyambut kegiatan rutin yang dilakukan oleh DWP Kota Cimahi, Tim Donor Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD Cibabat telah mempersiapkan diri untuk menjalankan program donor darah yang dilaksanakan setiap tiga bulan sekali.
Dokter Andri Setiawan, anggota Tim Donor UTD RSUD Cibabat, menjelaskan bahwa kegiatan donor darah yang dilakukan oleh DWP Kota Cimahi setiap tiga bulan sekali akan berlangsung di MPP Pemkot Cimahi pada hari Rabu mendatang. Dia menegaskan bahwa kegiatan tersebut terbuka untuk ASN dan masyarakat umum.
"Dalam setiap kegiatan di MPP, kami melakukan pemeriksaan kesehatan dan golongan darah serta pengawasan ketat di laboratorium RSUD Cibabat untuk menghindari kesalahan awal," kata Dokter Andri.
Menurutnya, persediaan darah di RSUD Cibabat saat ini mencukupi bahkan bisa dipasok ke rumah sakit lain. Setelah donor darah, pemeriksaan laboratorium dilakukan untuk memastikan kualitas darah yang disiapkan untuk pasien.
"Darah yang kami ambil sebanyak 350 CC. Kami juga rutin melakukan kegiatan donor darah di berbagai wilayah seperti di RT, RW, masjid, gereja, dan lainnya, yang jadwalnya tercantum di Instagram," tambahnya.
Dia menjelaskan bahwa setiap darah yang didonorkan diperiksa untuk empat penyakit, yaitu Hepatitis B, Hepatitis C, HIV, dan sifilis. Jika terindikasi ada penyakit, darah tersebut dibuang dan pihak yang bersangkutan diberitahu.
"Dalam penanganan penyakit yang terdampak di Kota Cimahi, kami merujuk ke Parkes yang terdekat," jelasnya.
Dokter Andri menyimpulkan bahwa meskipun jarang terjadi, setelah donor darah, peserta kadang merasa pusing namun kembali normal dalam beberapa menit dan dapat melakukan aktivitas seperti biasa,"tandasnya. ( Rustandi)
Posting Komentar