Sebanyak 90 Anggota Linmas Perwakilan dari Kelurahan Mengikuti Pembinaan
Kota Cimahi- Suara Pakta.com- Tugas berat telah menanti menjelang Pilkada 2024 maka peran Linmas sangat dibutuhkan, bersinergi dengan TNI-POLRI untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) tingkat Kecamatan Cimahi Selatan mendapatkan pembinaan dalam pengamanan saat menghadapi pemilu, berlangsung di aula Kecamatan Cimahi Selatan, Selasa (21/05/2024).
Tampak hadir, Kepala Bidang Tibumtranmas Drs, Sumanto,M.M.,Kasie Pemtra kecamatan Cimahi Selatan Andi Hernandi, Kapolsek Cimahi Selatan AKP Yudhi Haryanto, Danramil Cimahi Tengah Arm Momon Sudirman, dan perwakilan linmas dari masing-masing kelurahan.
Kepala Bidang Tibumtranmas Drs, Sumanto,M.M., menjelaskan Program pembinaan yang di lakukan Satpol PP kota Cimahi ada enam kali kegiatan untuk di Kecamatan Cimahi Selatan yang pertama kalinya, mengundang narasumber dari pihak kepolisian dan TNI agar semua tersampaikan terkait kondisi di lingkungan.
"Satpol PP kota Cimahi mengoptimalkan linmas di masing-masing kelurahan se kota Cimahi untuk menyelenggarakan ketertiban umum di setiap wilayah masing-masing.
Saat di singgung terkait pemasangan baliho yang menggunakan jalan Sumanto mengatakan, anggota linmas harus melaporkan kepada kami bahwa baliho yang terpasang tersebut mengganggu ketertiban umum, ucapnya.
"Pembinaan anggota linmas menurut Manto persiapan untuk menghadapi pilkada tahun 2024, jangan sampai ada gesekan yang kurang menguntungkan, ujarnya.
"Saya berpesan kepada seluruh linmas dalam melaksanakan tugasnya harus profesional, jaga kesehatan, jaga keselamatan dan melaksanakan tugas sesuai fungsi masing-masing ciptakan Cimahi yang tertib tentram dan nyaman," tutup Manto. (Rustandi)
Posting Komentar