Fery Supriyadi: Utamakan Kesabaran Dalam Melayani Masyarakat
Kota Cimahi- Suara Pakta.com- Mengawali Minggu pertama di bulan Mei 2024 Kecamatan Cimahi Selatan melaksanakan Apel Pagi untuk kesiapan kerja ASN dan Pegawai, Selasa (07/05/2024).
Apel pagi yang dilakukan secara rutin memiliki manfaat bagi kelancaran dalam pelaksanaan tugas dan fungsi. Selain sebagai sarana bagi pimpinan memberikan pembinaan, arahan dan melakukan pengawasan, juga untuk menyampaikan berbagai informasi pelaksanaan program dan kegiatan.
Dalam apel tersebut arahan dari Lurah Cibeureum Fery Supriyadi menyampaikan, bahwa setiap pegawai kecamatan dan kelurahan se kecamatan Cimahi Selatan harus disiplin, baik disiplin kerja dalam kehadiran dan kelengkapan atribut seragam.
"Dalam disiplin masuk kerja ASN dan THL masuk dinas di mulai dari pukul 07'30wib sampai pukul 16'00wib, ucap Lurah Cibeureum.
Bagi ASN dan THL apa bila ada hal yang sifatnya urgen tidak bisa masuk kerja wajib memberikan informasi kepada pimpinan langsung atau kepada kasi nya yang nantinya akan di sampaikan ke tingkat kecamatan.
"Fery tekankan, untuk pegawai ASN dan THL bagi ibu-ibu yang merasa memakai kerudung harus dilengkapi atributnya papan nama dan lambang korpri, dan mengunakan kartu nama KTA yang sudah di bagikan oleh kecamatan Cimahi Selatan, tegasnya.
"Dalam pelayanan kepada masyarakat kita harus selalu menggunakan Sopan, Senyum, dan Sapa, kalau menurut saya ada tambahan yaitu Sabar, kalau tidak sabar dalam melayani masyarakat mungkin yang 3S akan hilang tutup Fery. ( Rustandi)
Posting Komentar