Bangkitkan Ekonomi Kreatif, Kodam III/Slw Gelar Festival UMKM dan Batik
Bandung - Suara Pakta.com- Masih dalam rangkaian HUT Ke-78 Kodam III/Siliwangi Tahun 2024, digelar Festival UMKM dan Batik yang dibuka secara resmi oleh Kasdam III/Slw Brigjen TNI Aminudin di Graha Manggala Siliwangi Jln. Aceh No. 66 Kota Bandung, Rabu (29/05/2024).
Festival UMKM dan Batik merupakan kerjasama Kodam III/Slw dengan PT Maxxindo. Kegiatan digelar selama 5 hari mulai tanggal 29 Mei hingga 2 Juni 2024 diikuti oleh 94 UMKM pengrajin Kain Batik, Kain Tenun, Kain Bordir, Aksesoris, dan Kuliner.
Festival dilakukan untuk meningkatan dan menggairahkan usaha mikro, kecil dan menengah dari masyarakat di berbagai daerah, termasuk untuk membuka ruang bagi pengembangan ekonomi kreatif.
Pangdam III/Slw Mayjen TNI Mohammad Fadjar, MPICT., pada amanatnya yang dibacakan Kasdam III/Slw memberikan apresiasi yang tinggi dengan digelarnya Festival UMKM. Hal tersebut selaras dengan visi Kodam III/Slw untuk mengambil peran terdepan dalam pembangunan.
“Kegiatan dilakukan untuk mengenalkan produk para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah kepada publik, serta mengembangkan dan membangkitkan sektor ekonomi kreatif, sekaligus menjadi sarana pemasaran yang efektif bagi produk lokal yang dihasilkan masyarakat di daerah” ucap Pangdam.
Masyarakat diharapkan semakin menghargai dan mencintai produk lokal, sebagai sebuah warisan budaya Indonesia yang dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah.
Sementara itu, CEO PT Maxxindo Bapak Yuwono Andi menyampaikan terima kasih dari para pengrajin atas digelarnya Pameran UMKM oleh Kodam III/Slw. Hal itu sebagai wujud nyata untuk mencapai ketahanan ekonomi serta ketahanan budaya.
”Mudah-mudahan festival dapat terus dilaksanakan secara rutin, untuk memberi kesempatan berkembangnya budaya bangsa dalam berkontribusi untuk ekonomi kreatif,” ucap Yuwono.
Turut hadir dalam kegiatan Kapolda Jabar, Wakajati Jabar, Danrindam III/Slw, para Asisten Kasdam III/Slw, para PJU Polda Jabar, Kadis UMKM dan Kadis Budpar Jabar, Kapolrestabes Bandung dan Kasdim 0618/KB serta Wakil Ketua Persit KCK Daerah III/Slw beserta pengurus. (Pendam III/Siliwangi).
Posting Komentar