Puskesmas Cipageran Terus Periksa Warga yang Terdampak Banjir dari Segala Penyakit
Cimahi// SuaraPakta.com || Beberapa hari setelah banjir melanda Cipageran, Kota Cimahi, korban banjir mulai mengalami keluhan kesehatan di tengah kondisi darurat bencana, seperti gatal-gatal, diare dan sebagainya.
Pihak puskesmas Kelurahan Cipangeran Kecamatan Cimahi Utara mulai turun ke lokasi pada hari Selasa pasca bencana banjir di wilayah RW 13 untuk memastikan kesehatan warga yang terdampak banjir dari segala penyakit, hal tersebut di sampaikan kepala puskesmas Cipageran drg Irmawati pada pemeriksaan warga pada media.
"Kami mulai menyisir, melakukan pendataan ke warga sekitar, mana yang mempunyai masalah kesehatan dan lain-lain, lalu kita juga lakukan pemeriksaan.
Masih kata Irmawati, besoknya kita lanjut melakukan pemeriksaan dan pemberian obat. Ada beberapa warga yang mulai keluhan kan gatal-gatal, anak kecil kemarin juga sempat ada yang demam, diare, muntah-muntah. Rata-rata penyakit yang muncul akibat dampak cuaca yang dingin juga," ucapannya.
Irmawati menjelaskan, warga RW 13 yang terdampak dan mengalami gatal-gatal dan lainnya kurang lebih 15 orang, yang mempunyai keluhan kesehatan, selebihnya tidak ada.
Menurut Irmawati, Ini sudah hari keempat kunjungan, jadi sudah kita periksa ulang kondisinya saat kita lihat sudah membaik. Kita lihat terus kelapangan, sampai mereka tidak ada keluhan.
Harapannya sebetulnya dengan dampak yang kemarin, secara materil mungkin mereka terdampak, tapi secara kesehatan kita upayakan mereka sehat agar bisa beraktivitas kembali," pungkasnya. (Rustandi)
Posting Komentar