Personil Polsek Cimahi Selatan Giat Apel Malam Jelang Gelar Patroli
Saat Apel Bersama di pimpin Kapolsek Cimahi Selatan |
Jajaran Polsek Cimahi Selatan Polres Cimahi, melaksanaan Apel Malam merupakan bagian penting sebelum pelaksanaan tugas yang merupakan kewajiban bagi setiap personel polri.
Lokasi Gudang Logistik KPU |
Kapolsek Yudhi mengatakan apel gabungan bersama TNI polri, KIC dan FKPM guna melakukan patroli bersama untuk menciptakan rasa aman untuk masyarakat nyaman beristirahat di malam Minggu.
"Patroli malam ini kami bagi dua kelompok, kelompok satu di pimpin oleh wakapolsek, dan kelompok dua dengan anggota yang tertutup dengan memakai baju preman.
Masih kata Yudhi, patroli pertama kita lakukan ke gudang Bulog karena di sana ada penyimpanan logistik KPU di wilayah Cimahi Selatan, di langsungkan ke tempat yang di anggap rawan yang di sinyalir tempat kumpulnya pemuda yang mabuk-mabukan" ucapannya.
Yudhi menghimbau bagi masyarakat Cimahi khususnya Cimahi Selatan, sebelum beristirahat agar kendaraan nya di amankan dan di kunci ganda, selain itu semua akses listrik di kontrol, kompor jangan lupa d matikan karena akan menimbulkan kebakaran" paparnya.
Lanjut Yudhi, karena keterbatasan kami dari Polsek, kami mohon masyarakat berperan aktif untuk menjaga lingkungan nya dengan mengaktifkan ronda" katanya.
Harapan saya sinergi kita antara pemerintah kota Cimahi dari kecamatan, Kelurahan, Koramil, Polsek, kita sudah Komitmen sinergi kita kompak untuk menciptakan dan keamanan ketertiban masyarakat," ucapannya.
Sementara Kanit Reskrim Ipda Indra Gunawan menyampaikan, situasi di lapangan hasil dari kegiatan operasi di lapangan selama ini aman dan kondusif, hasil dari keikutsertaan tiga pilar untuk menekan angka kriminalitas di wilayah Cimahi Selatan.
"Wilayah yang di datangi saat operasi sampai saat ini tidak ada indikasi-indikasi yang mengarah ke tindak kriminal, aman dan kondusif.
Posting Komentar