Kapolres Majalengka dan Jajaran Mengikuti Rapat Anev Situasi Kamtibmas Bersama Kapolda Jabar Melalui Zoom Cloud Meeting
MAJALENGKA /// SUARAPAKTA.COM || Kapolres Majalengka Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, didampingi Wakapolres Majalengka Kompol Bayu Purdantono, S.I.K., M.I.K turut serta dalam Rapat Anev Situasi Kamtibmas Terkini yang dipimpin oleh Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Akhmad Wiyagus. Kegiatan ini dilaksanakan melalui platform Zoom Cloud Meeting dan diikuti oleh pejabat utama Polres Majalengka serta Kapolsek jajaran Polres Majalengka.
Rapat ini digelar pada Senin (16/10/2023) di Aula Sindangkasih Polres Majalengka. Zoom Cloud Meeting memungkinkan para peserta untuk mengikuti rapat secara virtual, memaksimalkan koordinasi dan komunikasi, terutama dalam menyikapi situasi kamtibmas yang terus berubah dan berkembang.
Dalam rapat, para peserta membahas situasi kamtibmas terkini di wilayah hukum Polres Majalengka. Kapolda Jawa Barat memberikan arahan dan petunjuk strategis dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya menghadapi Pemilu tahun 2024 yang akan datang.
Kapolres Majalengka Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, menyampaikan pentingnya kerjasama dan koordinasi lintas sektor dalam menjaga stabilitas keamanan. "Kami berkomitmen untuk terus bersinergi dan berkoordinasi demi menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif menjelang Pemilu 2024," kata AKBP Indra Novianto.
Rapat anev ini memberikan ruang untuk mengevaluasi dan menyempurnakan strategi keamanan yang telah disusun sebelumnya. Kolaborasi antar instansi menjadi kunci dalam memastikan keamanan dan ketertiban selama proses demokrasi, mengutamakan kepentingan masyarakat serta stabilitas nasional.(Nanang)
Posting Komentar