Dian Rohimat Hadiri Pembinaan Triwulan 4,Ini Himbauannya
CIMAHI/// SUARAPAKTA.COM || Pembinaan Kelembagaan triwulan 4 bulan Oktober 2023 TP-PKK Kelurahan Melong,dalam rangka Hari Kesatuan Grak PKK ( HKG) tingkat Kelurahan Melong Kecamatan Cimahi Selatan, dengan tema" menggali potensi diri dalam dalam berorganisasi" yang berlangsung di Aula kelurahan, Kami(19/10/2023).
Kegiatan tersebut di hadiri, Lurah Melong Melong Dian Rohimat, S.Sos, ketua TP-PKK Kelurahan Melong, Neng Rina S.AP, dan anggota PKK, Ketua PKK RW dan Narasumber Motivator H Asep Ridrid , SH.,CH.
"Menggali potensi diri adalah tanggung jawab pribadi setiap individu. Tidak ada satu orangpun yang dapat menghalangi kita dalam menggali potensi diri dan memaksimalkannya.
Menurut Dian., dengan mengenali diri, kita dapat membuat penyesuaian dan menggunakan waktu sebaik mungkin dalam mengejar tujuan," ucapnya
Masih kata Dian, TP-PKK kelurahan dan Ketua PKK RW, adalah bagian dari organisasi kelurahan, dengan adanya pembekalan ini semoga ketua maupun anggota bisa menonjolkan potensi dirinya di dalam organisasi," katanya.
Dian menjelaskan,dalam pengelolaan model organisasi pengkaderan maupun organisasi yang bergerak di bidang profesional ataupun praktisi, pada hakekatnya menuntut kepatuhan kepada orang yang terlibat didalamnya untuk mampu menjadi pelaku organisasi yang jujur, bijak, handal dalam mengelola organisasi, supaya tumbuh dan berkembang kearah yang lebih baik dari waktu ke waktu," ujarnya.
"Organisasi menuntut pelakunya untuk senantiasa melakukan improvement baik itu self improvement, dan leadership and management improvement level sebagai suatu keharusan sehingga kualitas individu dan organisasi bisa saling menguntungkan," imbuhnya.
Posting Komentar