Perayaan HUT RI ke 78 Kecamatan Cimahi Tengah Gelar Karnaval dan Kreativitas Masyarakat
CIMAHI- SUARAPAKTA.COM || Dalam rangka merayakan kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 Kecamatan Cimahi Tengah menggelar jalan santai, karnaval, pawai kendaraan hias, Khitanan massal,cek kesehatan gratis, Bazaar dan hiburan, menampilkan artis Pantura Rita Tila, Delisa Herlina,di pandu dengan artis preman pensiun Aep Bancet dan Yujeng Hansem, berlangsung berlangsung di halaman pendopo, Sabtu (09/09/2023 ).
Karnaval tersebut di ikuti dari masing-masing kelurahan se-Kecamatan Cimahi Tengah yang mengirimkan dengan berbagai kreasi dan inovasi yang unik.
Acara dihadiri pula, PJ Wali kota Cimahi H Dikdik S Nugrahawan, dan istri,Camat Cimahi Tengah Asep Bahtiar dan jajaran, lurah se-kecamatan Cimahi Tengah dan jajarannya.
Saat di wawancara PJ Wali kota Cimahi H Dikdik S Nugrahawan mengatakan, perayaan HUT RI Yeng ke 78 tingkat kecamatan Cimahi Tengah sangat meriah dan masyarakat nya aktif semua kedepannya pasti banyak orang yang tertarik untuk tinggal di kota Cimahi.
"Ini merupakan hal positif dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 78 tahun, bagaimana kita mengisi apa yang sudah di beritakan oleh para pahlawan kita dengan hal-hal yang positif.
Lanjut Dikdik kita Cimahi untuk kedepannya lebih baik, maju, terus menjalin silaturahmi dan bisa Ngahiji ini yang kami harapkan," ucapnya.
Saya berharap masyarakat kota Cimahi lebih kreatif, inovatif dan selalu mengedepankan bersama dengan silih asah silih asuh dan Ngahiji," ujarnya.
Sementara itu di tempat yang sama Camat Cimahi Tengah Asep Bahtiar mengatakan, Peringatan HUT RI ke 78 tingkat kecamatan Cimahi Tengah berjalan dengan lancar, dan di ikuti oleh seluruh kelurahan.
Saat di singgung terkait yang mencalonkan anggota dewan dari lembaga yang ada di Cimahi Tengah Asep Bahtiar menjelaskan,sudah di atur oleh aturan, aturan tersebut mengisyaratkan bahwa anggota PKK, LPM, Karang Taruna, RW dan RT, dan Posyandu tidak boleh menjadi anggota salah satu partai politik," tegas Asep Bahtiar.
Lurah Setiamanah Ratih Dwi Setia Putri menambah, kegiatan carnaval dalam rangka memperingati HUT RI ke 78 tingkat Kecamatan Cimahi Tengah berjalan dengan lancar dan meriah, dan meningkatkan tali silaturahmi antar masyarakat se- Kecamatan Cimahi Tengah.
"Dengan perayaan HUT RI ke 78 tahun selain ajang silaturahmi bisa menunjukkan kreativitas dan unjuk kabisa masing masing kelurahan, seperti mulai dari gerak jalan santai, kendaraan hias, devile lembaga mulai dari Ketua RW, TP. PKK, LPM, Karang Taruna, linmas, dan masyarakat.
Lanjut Ratih, Kelurahan setiamanah mengirimkan peserta carnival sekitar 400 orang serta menghadirkan komunitas pencinta hewan yang ada di Kelurahan Setiamanah," ucapnya.
Harapannya saya semoga dengan acara ini dapat meningkatkan kreativitas masyarakat, dapat menghibur masyarakat dengan ada nya penampilan artis ibu kota maupun lokal, dan yang pasti meningkatkan silaturahmi, persaudaraan dan kekompakan antar kelurahan se Kecamatan Cimahi Tengah," tutupnya. (Rustandi/ Adang)
Posting Komentar