Ridwan Kamil Resmikan RS Oetomo Hospital
KOTA. BANDUNG-SUARAPKATA.|| Gubernur Jawa Barat, Ir.H. Ridwan Kamil meresmikan RS Oetomo Hospital yang berada di Jalan Raya Bojongsoang Buah Batu Kabupaten Bandung. Rumah Sakit berlantai 7 ini milik keluarga Oetomo yang salah satu anaknya Ko Tjuntjun terkenal memiliki toko emas di berbagai kota di Jawa Barat.Sabtu ( 22/07/2023.
Gubernur Jawa Barat berkeliling melihat sarana dan fasilitas RS.Oetomo Hospital yang terbilang mewah, serta dilengkapi dengan ruangan khusus untuk pasien anak-anak beserta sarana bermain, ruang radiologi, ruang bersalin dan perinatal, serta ruangan lainnya yang menjadi standar Rumah Sakit.
Pada kesempatan tersebut Gubernur Jawa Barat menitipkan agar fihak Rumah Sakit melayani masyarakat dengan baik, karena sebaik baiknya manusia adalah yang berguna bagi sesama.
Ridwan Kamil menyinggung soal stunting dan penanganan kesehatan masyarakat. Berdirinya Rumah Sakit merupakan bagian dari pelayanan kesehatan masyarakat khususnya anak anak. Anak yang kekurangan gizi saat dewasa nanti tidak akan bisa cepat mengambil keputusan karena ada keterlambatan. Untuk itu Ridwan Kamil berharap agar RS.Oetomo Hospital bisa bersinergi dengan pemerintah.
RS. Oetomo Hospital merupakan RS swasta yang keberadaannya dibutuhkan, "Karena pemerintah tidak akan sanggup menangani sekian puluh juta warga Jawa Barat dalam hal kesehatan, hanya sekitar 20% saja yang bisa tertangani oleh RS pemerintah" lanjut Ridwan Kamil dalam sambutannya," tutupnya.
( Zarina).
Posting Komentar