PJ. Wali Kota Cimahi di Kukuhkan Menjadi Anggota Keluarga Besar BKC
CIMAHI- SUARAPAKTA.COM || PJ.Wali Kota Cimahi Dikdik S Nugrahawan, dan kepala Disbudparpora, Ahmad Nuryana, Camat Cimahi Selatan Asep Ajat Jayadi, dikukuhkan secara resmi menjadi keluarga besar Bandung Karate Club ( BKC ) Kota Cimahi, berlangsung di Gedung Olahraga Sangkuriang, Minggu (23/07/2023 ).
Pengukuhan tersebut di hadiri Ketua Umum pusat, Ketua Umun kota Cimahi, dan para anggota BKC se-kota Cimahi, usai pengukuhan di lanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua pusat BKC dan di berikan kepada yang di Kukuhkan.
PJ Wali kota mengatakan, bahwa pada hari ini kita semua bersepakat olahraga menjadi sual hal yang sangat penting.
Berkaitan dengan karate,selain olahraga juga bisa menjadi bekal bagi kita untuk menjadi perisai diri.
Menurut Dikdik pelantikan dan pengukuhan pengurus BKC ini merupakan hal yang positif.
Atas nama daerah kota Cimahi mengucapkan terimakasih atas kepercayaan dari pengurus BKC pusat untuk menetapkan pengurus cabang BkC di kota Cimahi.," Kata Dikdik.
Dikdik juga mengapresiasi sekali, karena BKC sudah sangat lama sekali konsisten untuk membangun olahraga Karate, dalam rangka mempersiapkan generasi kita supaya menjadi generasi yang hebat-hebat, dari sejak Tahun 1966," tuturnya.
Ini merupakan hal yang harus kita banggakan sudah sekian lama berada di tengah masyarakat mengabdi kepada masyarakat yang pasti sudah banyak manfaat yang sudah di rasakan oleh masyarakat," imbuhnya.
Mudah-mudahan dengan pelantikan dan pengukuhan pengurus BKC ini akan semakin menguatkan sumbangsih BKC kepada masyarakat kota Cimahi.
Mudah-mudahan bagi anak-anak kita yang sekarang sedang berlatih karate di BKC bisa menjadi calon atlet karate kita, dengan secara konsisten berlatih semoga bisa membawa harum kota Cimahi," Tutupnya. ( Rustandi)
Posting Komentar