Lurah Setiamanah dan jajarannya Meninjau Langsung ke Setiap RS.
CIMAHI-SUARAPAKTA.COM || Lurah Setiamanah, Ratih Dwi Setia Putri S.STP,di dampingi seketaris kelurahan Setiamanah Dedi Suhendar,Kasi Pemtra Kelurahan Setiamanah,Muhamad Zenzen Ramadhani, kasi sarpras, Abdul Salam dan Babhinkamtibmas Setiamanah Aipda Dadang Heryana, Babinsa Koramil 0809 Cimahi Tengah,Yana sugiana, meninjau langsung korban yang keracunan,Senin ( 24/07/2023).
Lurah Setiamanah beserta jajarannya pertama meninjau pasien yang ada di RS Dustira, kemudian ke RSUD Cibabat, Dustira, dan Mitrakasih.
Saat d wawancara media lurah Setiamanah Ratih Dwi Setia Putri mengatakan,setalah mendengar bahwa ada warga Setiamanah yang keracunan langsung meninjau ke RSUD Cibabat, Dustira, bersama jajaran dan Babinkamtibmas Babinsa Koramil 0809/Cimahi Tengah.
" Ratih menjelaskan untuk sementara Jumlah Yang Menjadi Korban Warga Setiamanah sampai jam 12,00 WIB.ada sekitar 85 warga masyarakat yang keracunan.Semua pasien mengeluhkan sakit perut yang melilit, mencret, dan pusing kepala," katanya.
Ratih mengatakan,dengan adanya kejadian ini saya sebagai lurah Setiamanah dan jajaran sangat prihatin sekali dengan adanya kejadian ini dan semoga tidak terulang kembali.
Saya berharap semua pasien cepat sembuh dan bisa pulang lagi ke rumah nya masingmasing, dan jangan sampai kejadian ini terjadi lagi," tutupnya.( Rustandi)
Posting Komentar