Kelurahan Melong Mewakili Kecamatan Cimahi Selatan Raih Juara Ke 1 Festival Paaredi Tingkat Kota
CIMAHI-SUARAPAKTA.COM || Kelurahan Melong mewakili Kecamatan Cimahi Selatan menjadi juara satu lomba festival PAAREDI (Pola Asuh Anak dan Remaja Diera Digital), dan maju ke tingkat Provinsi Jawa Barat pada tanggal 17 Juli 2023,acara Festival tersebut berlangsung di Aula Gedung B Pemkot Cimahi,Selasa ( 04/07/2023).
Kelurahan Melong yang mewakili Kecamatan Cimahi Selatan, dan bersaing dengan perwakilan dari tiap-tiap Kecamatan yaitu Tengah dan Utara.
Pada awak media lurah Melong Dian Rohimat, S.Sos., M.IP, mengatakan, Kelurahan Melong yang mewakili Kecamatan Cimahi Selatan masuk lomba festival PAAREDI (Pola Asuh Anak dan Remaja Diera Digital), merasa bangga dan maju ke tingkat Provinsi Jabar.
"Kelurahan Melong yang mewakili Kecamatan Cimahi Selatan lomba PAAREDI Pola Asuh Anak dan Remaja Di era digital dengan menampilkan kegiatan yaitu:
1. Lomba jingle Paaredi juari ke 1 sekota cimahi dan maju ke tk propinsi
2. Simulasi/ Beberan juara ke 2
3. Cerdas Cermat Juara 3
Alhamdulilah dengan adanya Paaredi bisa membentuk alhakul karimah meningkatkan peran keluarga ( Orangtua) dalam membentuk dan membangun karakter setiap anggota keluarga dengan penerapan pola asuh yang tepat," kata Dian.
Lanjut Dian, Lomba Paaredi ini bertujuan untuk mendorong terwujudnya karakter keluarga yang berahlak mulia dan bermoral berdasarkan falsapah,"tuturnya.
Harapan nya mudah-mudahan Kelurahan Melong bisa menjadi juara ke satu di tingkat provinsi Jabar pada tanggal 17 Juli nanti, jadi perwakilan kota Cimahi, dan Kecamatan Cimahi Selatan, bisa membuat bangga masyarakat hususnya masyarakat Melong, tandas Dian.
( Rustandi)
Posting Komentar